
Pada tanggal 22 Oktober 2025 yang lalu, BMT Muamalah Mandiri Depok menerima kunjungan dari guru SMK Al Hasra dalam rangka monitoring kegiatan praktik kerja lapang (PKL) atau magang siswanya di BMT MMD. Kegiatan PKL siswa ini berlangsung selama empat bulan, sebagai bagian dari program pendidikan dan pelatihan yang mendukung pengembangan kompetensi siswa dalam bidang keuangan / akutansi syariah.
Kunjungan ini menjadi momen berharga untuk berdiskusi sekaligus melakukan evaluasi terhadap pengalaman dan pembelajaran siswa selama mengikuti magang di BMT. Para guru mengapresiasi baik kegiatan pelatihan yang dilakukan serta dedikasi dari pengelola BMT Muamalah Mandiri dalam membina dan mendampingi siswa.
Kami berharap kerjasama ini terus berjalan dan dapat memberikan manfaat maksimal bagi siswa untuk menambah wawasan dan pengalaman praktik langsung di dunia perbankan syariah.

